Senin, 26 Januari 2015

Penggoda Kelas Try

Bismillah wa Alhamdulillah Puji Syukur kehadirat Allah yang maha perkasa dan mulia memberikan kesejahteraan bagi hambaNya diatas dunia. Shalawat dan salam tetap tercurahkan Keharibaan junjungan Nabi Muhammad akhir dan penutup nabi.

Kebahagian yang digambarkan dalam doa 

menjadikan manusia berlomba lomba semasih hidup didunia ini. Sandang pangan dan papan atau bahkan seksual telah mereka usahakan dan mereka dapatkan. sehingga mereka akan merasa lega, puas dan berbangga dengan pencapaian terpenuhinya semua kebutuhan tersebut.

Namun tekadang mereka tak sadarkan diri hingga merendahkan orang lain. Melecehkan atau bahkan menghina orang yang belum sampai kebahagiaan seperti dirinya. mereka ibarat kompor yang selalu memanas-manasi hingga tekadang orang dibuat sakit hati dan dongkol.

Tapi pada dasarnya kebahagiaan yang diraih di dunia ini belum bisa menjamin kebahagiaan di akhirat nanti begitupun sebaliknya. orang yang berfocus pada akhirat saja tentu akan rugi karena tidak dapat merasakan kenikmatan dunia. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar